Usai Jabat Komisaris Independen, Kwin Fo Resmi Ditunjuk Menjadi Dirut PLN Batam

redaktur redaktur

KARUNAKEPRI.COM, BATAMPT PLN Batam resmi menunjuk Kwin Fo sebagai Direktur Utama (Dirut) yang baru, menggantikan M Irwansyah Putra yang telah memimpin sejak September 2022. Penunjukan ini mengejutkan, karena Kwin Fo merupakan sosok dari luar lingkungan karier PLN, sekaligus menjadi Dirut pertama di PT PLN Batam yang berasal dari eksternal perusahaan.

Nama Kwin Fo tercantum dalam dua siaran pers resmi PT PLN Batam, masing-masing terkait kesiapan pasokan listrik menjelang Idulfitri dan pelaksanaan program strategis perusahaan. Dalam dokumen tersebut, Kwin Fo disebut sebagai Direktur Utama yang baru.

Penunjukan Kwin Fo menarik perhatian, mengingat ia baru menjabat sebagai Komisaris Independen di PT PLN Batam sejak Oktober 2024. Berdasarkan data dari platform profesional LinkedIn, Kwin Fo merupakan lulusan Teknik Elektro Universitas Trisakti, Jakarta. Ia memulai karirnya di PT Aneka Teknik Elektrindo, sebuah perusahaan yang berbasis di Batam, sebelum bergabung dengan PLN Batam sebagai komisaris.

Kini, ia dipercaya memimpin salah satu perusahaan strategis di Kepulauan Riau dengan nilai aset yang ditaksir mencapai lebih dari Rp1 triliun.

Tak hanya rekam jejak profesional, latar belakang pribadi Kwin Fo juga menarik perhatian. Ia disebut memiliki hubungan kekerabatan dengan Wakil Wali Kota Batam, Li Claudia Chandra, yang juga dikenal sebagai kader Partai Gerindra. Ketika dikonfirmasi, pihak Humas PLN Batam tidak membantah adanya hubungan keluarga tersebut.

“Kalau soal latar belakang partai, mohon maaf saya kurang tahu, Mas. Tapi kalau soal hubungan keluarga, memang saya dengar dia adik dari Bu Li,” ujar seorang staf Humas PLN Batam saat dihubungi pada Selasa (8/4/2025).

Penunjukan Kwin Fo sebagai Dirut PLN Batam menjadi langkah yang cukup mengejutkan. Pasalnya, selama ini kursi tertinggi di perusahaan listrik tersebut hampir selalu diisi oleh figur-figur dari internal PLN, baik dari PLN Persero maupun PLN Batam sendiri.

Dengan kepemimpinan baru ini, masyarakat menaruh harapan terhadap gebrakan dan inovasi yang akan dihadirkan oleh Kwin Fo dalam menjawab tantangan kelistrikan di wilayah Batam dan Kepulauan Riau. (san)

Sumber : transkepri.com

Also Read

Tags

Tinggalkan komentar