Gunung Ranai Berpotensi Rawan Longsor, Kepala BPBD Natuna Imbau Masyarakat Siaga

redaktur redaktur

Sosialisasi Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) Rawan Bencana./net

 

KARUNAKEPRI.COM,NATUNA– Kepala Pelaksana BPBD Natuna, Raja Darmika, mengimbau masyarakat sekitar Gunung Ranai bersiaga karena berpotensi rawan laongsor.

“Kita imbau masyarakat disekitaran Gunung Ranai khususnya hati-hati siaga, ketika dalam keadaan hujan karena rawannya tanah bergerak,” imbau Raja Darmika.

Imbauan tersebut disampaikan pada Sosialisasi Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) Rawan Bencana yang dilaksanakan.

Acara diadakan di Aula Kantor Kecamatan Bunguran Timur Laut, Kamis 1 Agustus 2024.

Dikatakan Raja Darmika, BPBD selaku penanggungjawab potensi kebencanaan di daerah salah satunya adalah pra bencana yaitu pencegahan dan mitigasi bencana

“Kita tidak ingin lagi kejadian seperti longsor Serasan, minimal tidak ada korban jiwa karena kita sudah antisipasi,” harapnya

Menurutnya, saat ini dapat terlihat jelas di sekitaran puncak Gunung Ranai tampak garis-garis longsoran kecil.

Oleh karena itu BPBD Natuna telah bersurat kepada Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi untuk melaksanakan penelitian dan penyelidikan terkait ancaman longsor tersebut

Raja Darmika juga mengingatkan masyarakat sekitar seperti petani yang mempunyai kebun di kaki Gunung Ranai.

Begitu juga para pendaki untuk siap siaga dengan ancaman longsor tersebut terutama ketika terjadi hujan yang menyebabkan tanah rawan bergerak.

“Belajar dari kasus longsor Serasan, maka kita harus hati-hati ketika hujan dengan intensitas tinggi di wilayah kaki gunung,” ungkapnya

Seraya mengungkapkan bahwa BPBD Natuna saat ini gencar dalam memberikan layanan informasi melalui kanal media sosial dan juga radio.

Hingga rajin mengadakan sosialisasi Komunikasi, Informasi, dan edukasi (KIE) Rawan Bencana.***

Also Read

Tinggalkan komentar