KARUNAKEPRI.COM, Kepri – Gubernur Kepri Ansar Ahmad tak bosan-bosanya mengingatkan masyarakat untuk tetap bersatu pada dalam payung budaya Melayu.
Kendati kata Ansar di Kepri ini bergama suku, budaya, ras, dan agama, namun kebersamaan dalam kesatuan menjadi hal yang ttap terpelihara.
Kali ini Ansar bersilaturahmi dengan Batu Aji Permai Kavling Lama, Sagulung di Kota Batam pada Minggu 23 Juni 2024.
Tampak hadir Tim Percepatan Pembangunan Provinsi Kepri dan beberapa Kepala OPD Pemprov Kepri turut hadir bersama Gubernur Ansar.
“Silaturahmi dan tatap muka langsung antara pemimpin dan masyarakatnya merupakan sebuah kewajiban.
Terutama masyarakat Kepri yang terdiri dari berbagai latarbelakang ras, agama dan budaya.
Namun kita semua tetap satu kesatuan di bawah payung budaya melayu” ujarnya.
Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan juga Sholawat Busyro, Gubernur Ansar menyampaikan rasa bahagianya karena masih dapat bertatap muka dengan masyarakat.
Dan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah hadir di pagi hari yang cerah ini.
Senada pula dengan yang diucapkan oleh Ketua RW 04, Johan Nababan menyampaikan rasa bahagianya karena dapat berjumpa kembali untuk menjalin silaturahmi dengan Gubernur Ansar.
Seperti biasanya Gubernur Ansar juga menyampaikan berbagai program strategis yang telah dilakukan dan akan dilakukan pemerintah Provinsi Kepri di berbagi bidang.***