KARUNAKEPRI.COM, BATAM – Sebanyak 10 perusahaan asing dan nasional menerima Anugerah Investasi Tahun 2024 dari BP Batam.
Acara digelar oleh Biro Humas, Promosi, dan Protokol BP Batam di Radisson Golf and Convention Center Batam, Selasa, 22 Oktober 2024 kemarin.
Kegiatan Anugerah Investasi Tahun 2024 ini merupakan rangkaian dari kegiatan Hari Bakti BP Batam ke-53 Tahun yang mengusung tema “Batam Baru, Indonesia Maju”.
Plh. Kepala BP Batam, Purwiyanto menjelaskan pesona Batam sebagai destinasi investasi yang menjanjikan dari sisi kualitas dan kuantitas terus mengemuka di dunia internasional.
Bagaimana tidak, catatan peningkatan investasi yang signifikan pada semester 1 tahun 2024 sebesar Rp 12,31 triliun.
Hal ini mencermikan peningkatan sebesar 55,70% dibandingkan periode yang sama di tahun 2023 dengan pertumbuhan jumlah proyek sebesar 69,65%.
Serta di dukung dengan realisasi nilai ekspor tahun 2023 sebesar USD 14,6 miliar dan nilai impor sebesar USD 13,8 miliar.
Melalui kesempatan tersebut, Purwiyanto turut mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kesuksesan pembangunan Batam.
Sementara pada gelaran tersebut diberikan kepada 10 perusahaan peraih Anugerah Investasi BP Batam Tahun 2024 diantaranya :
1. PMA dengan Kepatuhan Pelaporan Penyampaian LKPM di raih oleh PT Volex Indonesia Batam;
2. PMA dengan Penyusunan Certificate of Origin (COO) Terbesar di raih oleh PT SMOE Indonesia;
3. PMA dengan Nilai TKDN Tertinggi di raih oleh PT Yokohama Industrial Products Manufacturing Indonesia;
4. Perusahaan Inklusif di raih oleh PT Flextronics Technology Indonesia;
5. PMA dengan Realisasi Investasi Terbesar di Bidang Industri Kapal di raih oleh PT United Sindo Perkasa;
6. Perusahaan dengan Tenaga Kerja Terbanyak di raih oleh PT McDermott Indonesia Batam;
7. Kawasan Industri Terbaru di raih oleh Kawasan Industri Tunas Prima;
8. PMA dengan Realisasi Investasi Terbesar di raih oleh PT Xiaomi Technology Indonesia;
9. Tokoh Pengembang Kawasan Wisata Inovatif di raih oleh Tek Po (Abi) selaku pemilik kawasan Golden Prawn;
10. Tokoh Inspirasi Pengembangan Batam di raih oleh Johanes Kennedy Aritonang selaku Chairman Panbil Group.***